Rabu, 03 Oktober 2018

Melalui PIK Remaja, Desa Adakan Pembinaan Kelompok Masyarakat


Rejoso, Sekitar enam puluh warga mewakili kelompok masyarakat yang ada di Karangpandan dalam kegiatan Pembinaan dan Keterampilan Kerja oleh Dinas Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (Dinas KB dan BP) Kabupaten Pasuruan bekerjasama dengan Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja Yasmin Desa Karangpandan.
Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung PKK Desa Karangpandan pada hari Senin (24/09) sangat mengundang antusias peserta. Pasalnya pembinaan yang diberikan berupa pembuatan olahan ikan yang begitu mudah namun unik.
“Pembinaan pembuatan olahan ikan ini sangat mudah dan unik. Selain itu sangat banyak manfaatnya bagi kami nantinya, apalagi mayoritas pesertanya dari ibu rumah tangga. Jadi kalau ada acara bisa kami terapkan untuk acara nantinya.” Ungkap Nanik Wulandari salahsatu peserta pembinaan.
Pembinaan ini bertujuan untuk membangun usaha kecil menengah di masyarakat Desa Karangpandan.
“Setelah kegiatan pembinaan ini nantinya saya harapkan ada tindak lanjut yang dilakukan oleh peserta, yaitu bisa membuat kelompok usaha yang bergerak di bidang olahan ikan. Produksi yang dihasilkan nanti bisa kita pasarkan atau ikutkan di pameran sebagai hasil produk olahan ikan kelompok usaha kecil menengah milik Desa Karangpandan.” kata Rangiadi Kepala Desa Karangpandan dalam sambutannya. (Mst/Zar)

Grand Opening. Pelatihan Dan Pengenalan Sistem Pertanian Hidroponik Oleh Angkasa Tani Grub

Hari senin 27 Januari 2020 Tegal hidroponik yang ada di  Desa Rejosolor Kec. Rejoso Kab. Pasuruan akhirnya di resmikan oleh ...